Kenali Sosok Farah Quinn – Chef Seksi Yang Lihai Memasak

Masih ingat dengan sosok chef seksi Farah Quinn ? Chef yang satu ini sempat mewarnai layar kaca Indonesia melalui acara Al Chef beberapa tahun silam. Melalui acara tersebut, Farah Quinn berhasil meraih banyak penghargaan bergengsi, salah satunya Panasonic Global Awards 2013 untuk kategori Presenter Hobi dan Gaya Hidup terfavorit.

Bagi beberapa orang, khususnya kaum Adam, mendengar nama Farah Quinn tentu yang pertama kali akan muncul di benak kita adalah bentuk tubuhnya yang indah serta warna kulitnya yang sangat eksotis. Banyak yang menganggap bahwa ketenaran yang dimiliki Farah Quinn didapatkan dari tubuh seksinya. Banyak yang mempertanyakan signature dish dan juga restoran ikonik miliknya.

Banyak yang tidak mengetahui kisah perjalanan karir Farah Quinn. Padahal perjalanan yang sudah dilalui Farah Quinn tergolong sulit dan pantas untuk mendapatkan apresiasi lebih dari masyarakat.

Farah Quinn sempat menginjakkan kakinya di Indiana University of Pennsylvania, Amerika Serikat dengan mengambil jurusan finance. Sayangnya ketimbang belajar ekonomi yang membosankan, Farah Quinn justru senang dengan hal-hal seputar memasak.

Awal langkah Farah Quinn sebagai seorang koki ketika ia bekerja di Lydia’s Pittsburgh, yakni sebuah restoran  Italia yang terkenal di Pennyslvania.

Melihat hobinya dalam dunia memasak, Farah Quinn lantas melanjutkan studinya di Pittsburgh Culinary Institute dengan mengambil jurusan pastry. Farah Quinn bahkan berhasil membuka restoran yang bernama Camus di Arizona. Siapa bilang Farah Quinn hanya menjual keseksiannya saja ? Restoran yang ia bangun itu mendapatkan penghargaan sebagai restoran bintang 4 yang menyediakan makanan kelas atas yang enak dan mewah.

Sayangnya ketika ia kembali ke Indonesia, ia dihantam dengan masalah dengan sang suami yang berujung pada perceraian. Ditambah lagi banyak kritikan pedas dari netizen yang mengatakan bahwa acara Al Chef yang ia bawakan sangat tidak pantas untuk dikonsumsi publik karena sarat akan keseksian.  Padahal Farah Quinn adalah sosok chef yang sangat berbakat bahkan diakui oleh dunia.

“Perjalanan karir saya dimulai dari Amerika. Semua ilmu saya serap dan kembangkan. Setiap kegagalan yang saya rasakan saya ubah menjadi pengalaman yang berharga. Semua biaya kuliah yang saya jalani didapatkan dari restoran dan dapur, dont judge the book by its cover,” tegas Farah.