Anime Berkisahkan Tentang Olahraga Yang Keren Abis
Anime adalah tontonan untuk semua kalangan mulai dari remaja hingga orang tua pun suka menonton serial anime dikarenakan alur cerita yang seru dan banyak berbagai macam genre yang disajikan membuat serial anime sangatlah digemari oleh khalayak ramai.
Anime bergenre Olahraga sedang menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta anime, karena anime tersebut menyajikan alur cerita olahraga yang sangat menarik didalamnya.
Berikut beberapa Anime bertema Olahraga yang dijamin seru abis.
1.Anime Kuroko No Basket
Anime ini berceritakan tentang olahraga basket di kalangan anak SMA, dimana pada jaman SMP ada salah satu sekolah memiliki 5 pemain basket hebat yang dijuluki dengan generasi keajaiban, dan juga 1 pemain bayangan yang merupakan karakter utama dari anime ini.
Setelah lulus SMP generasi keajaiban berpencar mencari SMA sendiri dan mengikuti turnamen nasional SMA sehingga mereka dulunya bermain dalam 1 tim dan sekarang mereka akan berhadapan satu sama lain.
2.Anime Haikyuu
Serial anime satu ini adalah serial anime bertemakan olahraga bola voli, dimana disalah satu SMA memiliki pemain voli yang memiliki tubuh yang kecil tetapi mempunyai kemampuan yang sangat luar biasa dalam permainan bola voli.
Latihan hari demi hari untuk dapat memenangkan gelar juara nasional dan melawan sekolah-sekolah yang tangguh akan di sajikan di serial anime ini.
3.Anime Captain Tsubasa
Captain Tsubasa adalah anime yang bertemakan olahraga sepak bola, dimana seorang anak kecil bernama Tsubasa Ozora adalah anak yang memiliki bakat dalam permainan sepak bola, sejak kecil ia diakui sebagai pemain sepak bola jenius yang akan mendunia.
Lika-liku perjalanan Tsubasa hingga menjadi pemain sepak bola terbaik di dunia akan disajikan dalam serial anime ini.
Mulai dari perjalanan Tsubasa sewaktu SD dimana dia mendapatkan gelar juara nasional dan dilanjutkan ke tingkat SMP dan SMA, sampai ia menjadi pemain sepak bola di Brazil untuk melawan pesepak bola dunia lainnya yang tak kalah hebatnya.
inilah beberapa serial anime yang bertemakan Olahraga yang sangat seru untuk mengisi waktu luang anda.